Pengirim : Admin Sistem
Tanggal Kirim: 13-01-2026 16:26:54

PERERAT SINERGITAS DAN KETERBUKAAN INFORMASI, PN BENGKALIS TERIMA AUDIENSI PWI



BENGKALIS - HUMAS, Selasa, 13 Januari 2026 Pengadilan Negeri Bengkalis secara resmi menerima kunjungan audiensi dari jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bengkalis di Kantor PN Bengkalis, Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi sekaligus meningkatkan sinergitas dalam hal keterbukaan informasi publik bagi masyarakat.

Ketua Pengadilan Negeri Bengkalis Ibu Lenny Lasminar, S.H., M.H. menyambut hangat kedatangan rombongan PWI. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran media sebagai mitra strategis lembaga peradilan dalam memberikan edukasi hukum serta menyampaikan informasi yang akurat mengenai jalannya persidangan dan program-program di PN Bengkalis

"Kami sangat mengapresiasi kehadiran rekan-rekan PWI. Sinergi ini penting agar setiap informasi hukum yang sampai ke publik tetap mengedepankan asas praduga tak bersalah dan akurasi data yang valid," ujar Ketua PN Bengkalis dalam sambutannya.

Pertemuan yang berlangsung hangat di Ruang Media Center Kantor PN Bengkalis ini menjadi momentum penting bagi kedua belah pihak untuk menyelaraskan persepsi dalam penyampaian berita terkait hukum dan peradilan kepada masyarakat.

Dalam Pertemuan ini juga Membahas Penguatan keterbukaan informasi publik. Kolaborasi edukasi hukum bagi masyarakat Negeri Junjungan. Komitmen jurnalisme positif dan berimbang dalam peliputan persidangan.

Sementara itu, Ketua PWI Bengkalis, Adi Putra, menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan jajaran PN Bengkalis. Ketua PWI Bengkalis, menyampaikan apresiasi atas keterbukaan PN Bengkalis selama ini. Ia menyatakan bahwa PWI siap membantu menyebarluaskan informasi hukum yang edukatif agar masyarakat lebih melek hukum.

Pertemuan ditutup dengan sesi foto bersama dan komitmen untuk terus menjaga komunikasi yang intensif. Diharapkan, dengan adanya hubungan yang harmonis antara PN Bengkalis dan PWI, masyarakat Bengkalis bisa mendapatkan akses informasi hukum yang lebih berkualitas dan terpercaya.

.